PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH 3 PNS PENGADILAN AGAMA SIDOARJO
Sidoarjo | www.pasidoarjo.go.id
PA_Sidoarjo, 01-03-2023. Ketua Pengadilan Agama Sidoarjo, Dr. Hj. Hasnaya H. Abd. Rasyid, M.H. melantik dan mengambil sumpah tiga orang CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) menjadi PNS (Pegawai Negeri Sipil) di Pengadilan Agama Sidoarjo yang di saksikan oleh Wakil Ketua, para Hakim dan seluruh pegawai.
Berdasarkan Surat Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Agama Surabaya Nomor: W13-A/1204/KP.00.3/SK/2/2023 tanggal 27 Februari 2023, 3 Cpns PA Sidoarjo dilantik oleh Ketua PA Sidoarjo. Adapun yang di lantik dan di sumpah tersebut adalah
> Diah Ayu Kristiana, A.Md., NIP. 19960502 202203 2 019
> Notriska Juwita Sary, A.Md., NIP. 19891129 202203 2 007
> Marsha Yendaka Wibi Karina, A.Md., NIP. 19950321 202203 2 011
Kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut dimulai pada pukul 14.00 WIB yang dilaksanakan di aula lantai 2 PA Sidoarjo. Usai dilantik dan di sumpah, dalam sambutannya, Ketua PA Sidoarjo menyampaikan ucapan selamat serta menaruh harapan kepada seluruh pegawai yang baru dilantik untuk terus belajar dan mengembangkan diri serta memberikan kontribusi terbaik untuk Pengadilan Agama Sidoarjo.
Kemudian acara tersebut diakhiri dengan ucapan selamat dari seluruh warga Pengadilan Agama Sidoarjo kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang telah resmi sah menjadi Pegawai Negeri Sipil.
Selamat kepada seluruh PNS baru PA Sidoarjo . Sukses.